Selasa, 15 Maret 2011

Latih Imajinasimu


Apa kabar, sahabatku?

Besar harapan Saya bahwa Anda dan orang-orang yang Anda sayangi berada dalam keadaan baik, sehat, dan berkelimpahan.

Ya, berkelimpahan; Makmur! Mengapa tidak??

Karena alam semesta ini pada dasarnya berkelimpahan. Tidak ada kekurangan atau yang membatasinya, kecuali alam pikiran kita sendiri!

Karena ini adalah Prinsip Ke-Empat yang harus Anda pelajari dan terapkan, jika Anda ingin hidup dalam keberlimpahan.

Uang dengan jumlah yang tidak terbatas selalu ada dan menunggu orang-orang yang menerapkan prinsip2 untuk mendapatkannya. Anda dapat memutuskan untuk menjadi sangat kaya dan berkelimpahan sekarang, dan “alam semesta” akan secara gembira memberikannya untuk Anda!

Kesempatan dan anugrah akan datang kepada orang-orang yang bersikap dan memiliki pola pikir berkelimpahan. Banyak orang2 lain diluar sana yang sudah menciptakan keberlimpahan dalam hidup mereka, dan berita baiknya adalah; “Anda juga bisa!”.

"ketika Anda sudah memilih untuk mengekspresikan keberlimpahan dalam hidup Anda, maka Anda akan mendapatkan keberlimpahan pula!"


Pernahkah Anda berfikir, betapa banyaknya manfaat yang didapat dari kegiatan rutin yang terlihat sederhana, seperti saat-saat terbenamnya matahari? Ya, tentu saja banyak, dan hal tersebut akan terjadi lagi setiap hari. Tanpa henti, sampai berakhirnya dunia ini.

Banyak yang dapat kita bagikan kepada orang lain, dengan menggunakan apa yang sudah disediakan oleh alam semesta ini. Foto-foto indah saat matahari terbenam, air, tanaman, tenaga, pikiran, dan lain sebagainya, semuanya dapat Anda bagikan kepada orang lain. Pada prinsipnya, berbagi akan selalu menghasilkan hal lebih dalam hidup Anda.

Prinsip keberlimpahan pada dasarnya adalah sama. Dalam kamus, “keberlimpahan” diartikan sebagai “lebih dari cukup, sangat banyak”, sekali Anda memiliki prinsip keberlimpahan, maka hasilnya adalah pasti keberlimpahan pula.

Pikiran yang berkelimpahan akan berlipat ganda, menarik, dan memperbesar apapun yang Anda fokuskan.

Apa faktor penting dari keberlimpahan ini? Hal ini berarti bahwa ada lebih dari cukup untuk memenuhi kebutuhan setiap orang, dimana saja dan secara simultan menciptakan keadaan ekologi dan ekonomi yang berkelanjutan.

Contoh orang2 yang memiliki keberlimpahan adalah antara lain; Bunda Teresa, Dr. Maya Angelou, Oprah, Paul Newman, Art Linkletter, dan Bill & Melinda Gates.

"untuk dapat menciptakan keberlimpahan dalam hidup, kita harus secara sukses dan berulang-ulang menciptakan 'gambar mental'dari keberlimpahan tersebut didalam diri dan pikiran kita. gunakan dan latih imajinasi Anda; ber-imajinasilah..."


Mengapa?

Karena kondisi dan isi pikiran kita akan menciptakan hasil yang sesuai dengan kondisi dan isi pikiran kita!

Saya mengerti jika Anda merasa bahwa apa yang akan Saya minta Anda untuk lakukan berikut, akan terdengar lucu, bahkan norak. Tapi kenyataannya adalah; hal ini sudah terbukti berhasil membuat banyak orang mendapatkan hidup yang berkelimpahan.

Termasuk mentor Saya sendiri; Mr. Philip Cheung.

Terserah, apakah Anda akan melakukannya atau tidak. Itu semua adalah pilihan Anda.

Saya sangat menyarankan Anda untuk menuliskan kalimat berikut diatas kertas, buku, atau apa saja yang mudah dijangkau;

* “Saya hidup berkelimpahan didalam jalan yang baik”

* “Uang dengan jumlah yang tidak terbatas sudah tersedia untuk Saya miliki, tabung, investasikan, lipat gandakan, dan bagikan kepada yang membutuhkan”

* “Keberlimpahan yang Saya miliki, berguna untuk membuat orang lain hidup dalam kondisi yang lebih baik”

Baca kalimat diatas, setiap pagi dan malam, selama 30 hari berturut-turut, atau sampai hal tersebut menjadi suatu kebenaran untuk Anda. Sebaiknya dilakukan sebelum tidur dan pada saat Anda baru terbangun dari tidur. Lakukan secara berulang-ulang dengan penuh perasaan, keyakinan, rasa percaya, imajinasi, dan sikap siap menerima.

Selamat mencoba, dan selamat menikmati hidup yang berkelimpahan, sahabat-sahabatku...


Sumber : logam-mulia

Tidak ada komentar: